3 Mei 2011

GPC On The Road


Sabtu (30/4) kemaren adalah sebuah pengalaman baru yang dialami oleh anggota GPC. Anggota GPC yaitu, chesar, devita, elsa, bang natan, bang andri dan michael oppa (anggota GPC yang baru). Kami melakukan touring ke daerah Jakarta dengan menggunakan sepeda motor. Tujuan pertama kami adalah Kota Tua atau Museum Fatahillah. Sebenarnya kalau bukan karena tugas fotografi , GPC tidak akan pergi ke kota tua dengan menggunakan motor ini.

Motor 1 : michael oppa dengan chesar
Motor 2 : bang andri dengan devita
Motor 3 : bang natan dengan elsa

Pukul 08.00 kami berkumpul di markas (rumah bang natan), mempersiapkan perlengkapan dan menyusun rute perjalanan Tangerang -  Jakarta. Setelah menyusun kami berpamitan dengan mamanya bang natan.

Perjalananpun di mulai pada pukul 08.30, rute Tangerang-Jakarta pun kami lalui dengan hati yang gembira dan senang. Apalagi dengan tingkah laku michael oppa kepada chesar, yang mengantarkannya ke Taman Kanak-Kanak (TK) di sekitar jalur perjalanan.

Pukul 10.00 kamipun sampai di kota tua , waktu yang lama karena kejebak macet dimana-mana. Jakarta dengan segudang sejarah ternyata mempunyai segudang paku betebaran dijalanan dan polusi yang melimpah menyebabkan wajah-wajah kami penuh dengan polusi dan debu. Banyak pengendara motor yang berhenti untuk menambal bannya yang bocor karena terkena paku.

GPC pun langsung mencari objek untuk tugas angel mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar