6 Mei 2011

meisi day's

kemarin, (6/5) , beberapa jam yang lalu, salah satu anggota GPC ada yang berulang tahun. Namanya Meisi Theresia, ulang tahun ke 19. Rencana awal admin dengan anggota GPC lainnya ingin memberikan surprise nih di kelas , cuman karena korbannya (meisi) udah keburu keluar kelas dan dia bilang "kok disini sih?" dengan logat orang cadel dan muka sok syok *peace mei :p*. Maka admin dan anggota GPC lainnya langsung menyuruhnya dia masuk kedalam kelas dan reka ulang , anggap aja dia ga pernah liat itu kue dan pura-pura terkejut hahhaa. suasana dikelas yang masih sepi membuat acara pemotongan kue ditunda sampai teman-teman yang lain datang. setelah kumpul semua orang-orang yang ditunggu maka dipotonglah itu kue, dan first kue diberikan kepada seluruh anggota GPC yang dimakan secara bergantian dalam satu potongan kue *sadis*. tapi ga sampai disitu aja, semua anggota GPC dapet bagian sendiri-sendiri kuenya setelah di potong oleh salah satu anggota GPC (devita). setelah itu kami belajar kembali :)


sebenarnya ulang tahun tanpa kue dan kado juga tidak apa, kebersamaan SAHABAT itu jauh lebih penting daripada segalanya -admin-


thanks

3 Mei 2011

GPC On The Road


Sabtu (30/4) kemaren adalah sebuah pengalaman baru yang dialami oleh anggota GPC. Anggota GPC yaitu, chesar, devita, elsa, bang natan, bang andri dan michael oppa (anggota GPC yang baru). Kami melakukan touring ke daerah Jakarta dengan menggunakan sepeda motor. Tujuan pertama kami adalah Kota Tua atau Museum Fatahillah. Sebenarnya kalau bukan karena tugas fotografi , GPC tidak akan pergi ke kota tua dengan menggunakan motor ini.

Motor 1 : michael oppa dengan chesar
Motor 2 : bang andri dengan devita
Motor 3 : bang natan dengan elsa

Pukul 08.00 kami berkumpul di markas (rumah bang natan), mempersiapkan perlengkapan dan menyusun rute perjalanan Tangerang -  Jakarta. Setelah menyusun kami berpamitan dengan mamanya bang natan.

Perjalananpun di mulai pada pukul 08.30, rute Tangerang-Jakarta pun kami lalui dengan hati yang gembira dan senang. Apalagi dengan tingkah laku michael oppa kepada chesar, yang mengantarkannya ke Taman Kanak-Kanak (TK) di sekitar jalur perjalanan.

Pukul 10.00 kamipun sampai di kota tua , waktu yang lama karena kejebak macet dimana-mana. Jakarta dengan segudang sejarah ternyata mempunyai segudang paku betebaran dijalanan dan polusi yang melimpah menyebabkan wajah-wajah kami penuh dengan polusi dan debu. Banyak pengendara motor yang berhenti untuk menambal bannya yang bocor karena terkena paku.

GPC pun langsung mencari objek untuk tugas angel mereka.

2 Mei 2011

perkenalan

hai ceman-cemaaaannnnn

apa kabar ? mari kita bertepuk dada sebagai salam perkenalan hahahaha :D 

GPC itu Galau Photography Crew, sebuah komunitas anak muda yang mempunyai hobi hunting foto, wisata kuliner, dan tertawa bersama. banyak kesamaan diantara kami karena seringnya berkumpul.

anggotanya GPC belum tentu nih, kadang berkelompot (baca : banyak) kadang cuman berenam. karena waktu yang dimiliki setiap anggota berbeda-beda *bahasa gue* hhaha. kadang ada acara tiba-tiba, kadang ada yang main ngilang gitu aja, dan kadang juga ada tambahan personil baru yang langsung menciptakan peraturan ngga wajar *brb lirik kakak tertua* hahahhaa.

segitu aja deh dulu kenal-kenalannya. ntar kalo otaknya konslet lagi baru dilanjutin.


maaciw .

dadaaahhhh ceman-cemaaaaaannnn *tosss* 
 


salam

admin menyeee